Sahabat pasti sering mendengar kaos lukis air brush dimana kaos ini dilukis mengunakan sprayer khusus seperti untuk mengecat mobil atau motor. Kaos hasil lukis air brush saat ini sangat digemari bukan saja karena keunikannya tetapi juga hasilnya sangat bagus bahkan bisa mirip asli jika temanya adalah gambar wajah.
Cara melukis pakaian dengan air brush sama dengan mengecat mobil tetapi dengan media gambar dan bahan pewarna (cat) yang berbeda. Umumnya cat yang digunakan adalah jenis cat sablon untuk hasil lukis yang maksimal pada pakaian. Hasil lukisan air brush bisa berbagai warna sesuai dengan objek yang dilukis atau sesuai permintaan konsumen.
Berbeda dengan lukisan air brush, lukisan discharge adalah hasil melukis dengan sistem cabut warna yakni dengan cara menghilangkan warna asli pakaian menggunakan zat khusus. Hasil akhirnya hanya satu warna tetapi bisa terdapat ketebalan dan gradasi pada gambar. Meski hanya satu waran tetapi hasilnya cukup unik, tidak heran saat ini banyak penggemar lukisan discharge yang umumnya diterapkan pada kaos, kemeja, dan pangsi.
Warna yang dihasilkan dengan sistem discharge tergantung dari bahan kain sebagai medianya, namum umumnya akan berwarna coklat, orange, kuning, merah, dan putih. Media yang digunakan karus berbahan katun warna gelap (tidak bisa pada bahan polyester).
Video berikut memperlihatkan sebagian proses teknik melukis discharge oleh Kang Ivan dan teknik melukis air brush oleh Kang Ilham, keduanya berasal dari Kecamatan Pameungpeuk Kabupaten Bandung.
Selamat menyaksikan!
Cara melukis pakaian dengan air brush sama dengan mengecat mobil tetapi dengan media gambar dan bahan pewarna (cat) yang berbeda. Umumnya cat yang digunakan adalah jenis cat sablon untuk hasil lukis yang maksimal pada pakaian. Hasil lukisan air brush bisa berbagai warna sesuai dengan objek yang dilukis atau sesuai permintaan konsumen.
Berbeda dengan lukisan air brush, lukisan discharge adalah hasil melukis dengan sistem cabut warna yakni dengan cara menghilangkan warna asli pakaian menggunakan zat khusus. Hasil akhirnya hanya satu warna tetapi bisa terdapat ketebalan dan gradasi pada gambar. Meski hanya satu waran tetapi hasilnya cukup unik, tidak heran saat ini banyak penggemar lukisan discharge yang umumnya diterapkan pada kaos, kemeja, dan pangsi.
Warna yang dihasilkan dengan sistem discharge tergantung dari bahan kain sebagai medianya, namum umumnya akan berwarna coklat, orange, kuning, merah, dan putih. Media yang digunakan karus berbahan katun warna gelap (tidak bisa pada bahan polyester).
Video berikut memperlihatkan sebagian proses teknik melukis discharge oleh Kang Ivan dan teknik melukis air brush oleh Kang Ilham, keduanya berasal dari Kecamatan Pameungpeuk Kabupaten Bandung.
Selamat menyaksikan!
Comments
Post a Comment